MTsN 2 Sidrap Terapkan 3 Nilai Karakter Yang Wajib Terbentuk Di AM
Kontributor
Pangkajene (Humas Sidrap) - Asesmen Madrasah (AM) hari pertama di MTsN 2 Sidrap berlangsung lancar, Senin (08/05/23) Sebanyak 180 siswa-siswa kelas XII dari semua jurusan mengikuti kegiatan penilaian akhir ini dengan tertib.
Mengacu pada Standar Operasional Prosedur Pennyelenggaraan Asesmen Madrasah yang dikeluarkan Dirjen Pendis, madrasah menyediakan soal dalam berbagai bentuk, seperti: pilihan ganda, pilihan ganda kompleks, isian singkat, menjodohkan jawaban, serta pernyataan benar atau salah.
Dalam sehari, siswa harus menyelesaikan 2 mata pelajaran dengan alokasi waktu 90 menit per mata pelajaran. Pelajaran pertama dimulai pukul 07.30 dan pelajaran ketiga selesai pukul 12.30. Secara umum, siswa tidak mengalami kendala apapun, sehingga bisa mengerjakan semua soal dengan baik.
.jpeg)
Hadir memonitoring kegiatan ini sekaligus memberikan amanat pada upacara pembukaan ketua Kelompok Kerja Pengawas (Pokjawas) Kan Kemenag Sidrap Husain. Beliau menjelaskan setidaknya ada tiga karakter yang terbentuk dari pelaksanaan ujian ini "yang pertama adalah kejujuran, jujur adalah harga mati, kedua adalah disiplin setiap peserta harus mentaati peraturan ujian dan ketiga adalah adab terutama menghargai guru, " Ujarnya.
.jpeg)
Setelah melaksanakan upacara pembukaan ujian beliau memberikan pengarahan kepada para bapak dan ibu guru pengawas ujian serta berfoto bersama.(aqsa)